Medan – Dalam upaya meningkatkan kualitas pembimbingan tugas akhir, Fakultas Ilmu Sosial Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara mengadakan sebuah kegiatan refreshment untuk para dosen pembimbing skripsi. Kegiatan ini dilaksanakan pada Hari Jumat, 16 Februari 2024, bertempat di Gedung Pusat Bahasa Lantai 2, Kampus II UIN Sumatera Utara.
Acara dibuka oleh Dr. Nursapia Harahap, MA., Dekan Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumatera Utara. Dalam sambutannya, Dr. Nursapia menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menyegarkan kembali pengetahuan dan regulasi terkait sistem pembimbingan tugas akhir yang efektif, serta mengintegrasikan penulisan tugas akhir dengan upaya peningkatan peringkat jurnal di Fakultas Ilmu Sosial.
Selanjutnya, paparan materi disampaikan oleh Wakil Dekan I, Dra. Retno Sayekti, MLIS., yang memfokuskan pada regulasi tentang penulisan tugas akhir, bentuk tugas akhir yang meliputi skripsi dan artikel ilmiah, bobot nilai tugas akhir, dan strategi integrasi antara penulisan tugas akhir dengan peningkatan peringkat jurnal di fakultas.
Dalam sesi pemaparannya, Retno Sayekti menjelaskan pentingnya memahami peraturan dan ketentuan terbaru seputar penulisan tugas akhir sebagai upaya menjamin kualitas akademik. “Penulisan tugas akhir tidak hanya tentang menyelesaikan studi, tetapi juga bagaimana mahasiswa dan dosen pembimbing dapat berkontribusi pada peningkatan mutu penelitian dan publikasi ilmiah di universitas kita,” ujar Retno.
Dalam paparannya Retno Sayekti menghimbau kepada para dosen untuk mentaati ketentuan-ketentuan baku dalam penulisan karya ilmiah dan publikasi, diantaranya:
Mahasiswa menjadi penulis pertama pada artikel (diatur dalam COPE)
Penulisan afiliasi (institusi) penulis dengan benar: Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
Hindari jurnal yang berpotensi predator
Mendorong otentikasi dan originalitas penulisan karya ilmiah
Mendorong Kejujuran Akademik dan Etika Penelitian
Menghindari plagiasi
Penulisan sitasi dengan baik dan benar
Menghindari fabrikasi penulisan artikel ilmiah, termasuk ‘menempah’ karya ilmiah
Membimbing Persiapan Publikasi
Mendorong publikasi internasional dan/atau internasional bereputasi.
Kegiatan ini juga menjadi arena diskusi antara dosen pembimbing dengan berbagai kunjungan terkait tantangan yang dihadapi dalam pembimbingan skripsi dan artikel ilmiah. Melalui diskusi ini, diharapkan tercipta solusi dan inovasi baru dalam proses pembimbingan sehingga bisa meningkatkan kualitas tugas akhir mahasiswa serta kontribusi terhadap kemajuan jurnal ilmiah di Fakultas Ilmu Sosial.
Peserta yang hadir terdiri dari para dosen Fakultas Ilmu Sosial yang memiliki dedikasi besar terhadap peningkatan kualitas akademik dan keilmuan. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumatera Utara bisa terus menghasilkan karya-karya ilmiah yang berkualitas tinggi dan berdampak luas bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan masyarakat.