BANDUNG (kabarfis) – Fakultas Ilmu Sosial (FIS) UIN Sumatera Utara berkomitmen mewujudkan percepatan akreditasi unggul untuk semua program studi di fakultas itu.
Untuk memaksimalkan hal tersebut, Dekan FIS UINSU Dr. Nursapia Harahap, MA, melakukan studi banding (benchmarking) langsung ke Universitas Padjajaran dan UIN Sunan Gunung Djati, Bandung pada 25-28 Juni 2023.
Hadir dalam rombongan Dekan FIS UINSU Dr. Nursapia Harahap, MA, dan Kepala Laboratorium FIS UINSU, Dra. Achiriah, M.Hum. Saat benchmarking ke FDK UIN Sunan Gunung Djati Bandung Dekan FIS disambut oleh Wakil Dekan II, Prof. Dr. Didin Solahuddin, MA, Wakil Dekan III, Dr. Dadang Hidayat, MA, Ketua Jurusan Pengembangan Masyarakat Islam (PMI), Dr. Asep Sodikin, MA dan Sekretaris Program Studi KPI, Dr. Uweis Fathoni, MA yang juga sebagai ketua rumah jurnal.
Dalam kesempatan itu, Dekan FIS Dr. Nursapia Harahap, MA, mendapatkan fakta bahwa upaya meningkatkan akreditasi program studi salah satunya dengan memberikan kepercayaan secara khusus kepada Sumber Daya Manusia (SDM) tertentu untuk bisa menguasai akreditasi melalui sejumlah pelatihan dan pendampingan.
Selain itu, juga dengan memunculkan asesor dari program studi terkait sehingga dapat membantu dalam melakukan percepatan akreditasi unggul.
“Dari 5 program studi di FDK UIN Sunan Gunung Djati Bandung, 4 berakreditasi Unggul. Sedangkan Prodi Manajemen Haji dan Umroh berakreditasi Baik. Karena program studi tersebut merupakan program studi baru,” Ucap Wakil Dekan II UIN SGD Bandung, Prof. Dr. Didin Solahuddin, MA.
Dalam kunjungannya, FIS UINSU Medan melakukan Kerjasama dengan UIN SGD Bandung dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, yatu Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat.
Kerjasama itu dimuat dalam Naskah MoU (Memorandum of Understanding) yang ditandatangani langsung oleh Dekan FIS UINSU, Dr. Nursapia Harahap, MA dan Dekan UIN SGD Bandung yang diwakili oleh Wakil Dekan II Prof. Dr. Didin Solahuddin, MA.
Benchmarking ke Fikom Unpad
Pada 27 Juni 2023, kegiatan benchmarking dilakukan di Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjajaran yang memiliki 10 program studi yang seluruhnya sudah berakreditasi unggul.
Selain itu, Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjajaran juga memiliki Laboratorium (Lab) Photografi, Lab. TV, Lab. radio, Lab. News Room Media, dan Lab. Grafik.
Kunjungan benchmarking ke FIKOM Universitas Padjajaran disambut oleh Wakil Dekan II, Dr. Jenny Ratna Suminar, M.Si, Manajer Akademik, Kemahasiswaan dan Hubungan Alumni, Agus Setiaman, S. Sos, M. Ikom, Manajer SDM dan Sistem Informasi, Dodo Mulyadi, SE , dan Manajer Riset, Inovasi dan Kemitraan, FX. Ari Agung Prastowo, S. Sos, M.I.Kom
FIS UIN Sumatera Utara Medan juga melakukan kerjasama dengan FIKOM Universitas Padjarajan dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi, yatu Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat. Kerjasama itu juga dimuat dalam Naskah MoU (Memorandum of Understanding) yang ditandatangani langsung oleh Dekan FIS UINSU, Dr. Nursapia Harahap, MA dan Dekan UIN SGD Bandung yang diwakili oleh Wakil Dekan II Dr. Jenny Ratna Suminar, M.Si
Dalam kesempatan tersebut, Dekan FIS UINSU, Dr. Nursapia Harahap, MA menegaskan bahwa benchmarking ini harus berimplikasi pada upaya peningkatan mutu tata kelola fakultas, bisa dimulai dari merealisasikan kerjasama penelitian kolaboratif antar dua fakultas.
Kemudian, yang menarik perhatian Dr. Nursapia Harahap, MA, adalah pada Fikom Unpad semua prodi sudah mengelola dan menerbitkan jurnal. Bahkan 7 di antaranya terakreditasi SINTA 2.
“Ini adalah hal yang patut ditiru. Target kami di FIS adalah akreditasi unggul bagi Prodi Ilmu Perpustakaan, Ilmu Komunikasi, Sosiologi Agama dan Sejarah Peradaban Islam. Komitmen ini adalah perwujudan UINSU di bawah kepemimpinan Rektor Prof. Dr. Nurhayati, MA, yang harus diperjuangkan bersama,” ungkapnya.(min)
Teks Foto:
- Dekan FIS UINSU Dr. Nursapia Harahap, MA menyerahkan cenderamata pada WD 1 FDK UINSGD, saat kunjungan benchmarking.
2. Dekan FIS UINSU Dr. Nursapia Harahap, MA menyerahkan cenderamata pada WD 2 FIKOM UNPAD, saat kunjungan benchmarking