Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi, angkatan 2023, dan Sejarah Peradaban Islam, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU), melakukan kunjungan studi ke Radio Republik Indonesia (RRI) Medan. Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada mahasiswa mengenai praktik jurnalistik di lapangan, khususnya di bidang penyiaran. Rudi Iskandar, moderator utama dalam acara tersebut, menyampaikan pandangannya mengenai keunikan radio. Menurutnya, radio memiliki keunggulan sebagai media audio yang mampu menciptakan “theater of mind,” di mana setiap pendengar membangun imajinasinya sendiri.



Kegiatan kunjungan ini disambut hangat oleh Ketua Tim Divisi Konten RRI Medan, Yusrianto. Dalam pertemuan tersebut, mahasiswa berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan para profesional di bidang penyiaran. Terjadi diskusi yang sangat interaktif, di mana mahasiswa aktif mengajukan pertanyaan seputar proses produksi berita, tantangan dalam dunia jurnalistik, serta peluang karier di industri media.
Dosen Jurnalistik UINSU, Dr. Hotma Tua Peralihan, M.Ag., yang turut hadir dalam kegiatan ini, menekankan pentingnya mengintegrasikan teori yang diperoleh di bangku kuliah dengan praktik di lapangan. “Kunjungan ini merupakan langkah yang sangat baik untuk memperkaya wawasan mahasiswa. Dengan memahami secara langsung proses kerja di sebuah lembaga penyiaran seperti RRI, diharapkan mahasiswa dapat lebih siap terjun ke dunia kerja,” ujar Dr. Hotma.
Lebih lanjut, Dr. Hotma juga menyampaikan bahwa mahasiswa perlu menguasai berbagai keterampilan jurnalistik, mulai dari hunting berita, editing, hingga publikasi di berbagai platform media. “Perkembangan teknologi informasi yang begitu pesat menuntut para jurnalis untuk terus beradaptasi. Mahasiswa harus memiliki kemampuan untuk menghasilkan karya jurnalistik yang berkualitas dan relevan dengan kebutuhan audiens,” tambahnya.
Kunjungan studi ini diharapkan dapat memotivasi mahasiswa untuk terus belajar dan mengembangkan diri. Selain itu, kolaborasi antara UINSU dan RRI Medan ini juga diharapkan dapat menjadi contoh yang baik bagi lembaga pendidikan lainnya dalam upaya meningkatkan kualitas lulusan di bidang komunikasi. *Kompasiana